HP China Pembunuh iPhone 16 Siap Rilis Pakai Baterai Raksasa 7.000 mAh

4 hours ago 2

Jakarta, CNBC Indonesia - Industri HP China makin kompetitif. Dulunya dikenal luas di pasar HP murah (entry-level), kini banyak ponsel China yang makin tancap gas untuk melawan dominasi Apple dan Samsung di pasar HP mahal (flagship).

Terlebih, dominasi Apple di pasar HP China belakangan tergeser oleh pemain lokal. Pada Q1 2025, Xiaomi berhasil menjadi raja HP nomor 1 di China. Sementara itu, Apple harus menerima nasib terlempar ke posisi ke-5, menurut laporan IDC.

Apple lantas melancarkan promosi berupa diskon besar-besaran dan tukar tambah menggiurkan untuk seri iPhone 16 di China demi menggenjot minat beli masyarakat. Hasilnya positif sepanjang April-Mei 2025, di mana Apple kembali menduduki posisi nomor 1 menurut laporan Counterpoint.

Salah satu bukti nyata persaingan yang kian sengit adalah rutinnya pabrikan China meluncurkan HP flagship setiap tahunnya. Pelan-pelan, konsumen mulai percaya bahwa HP China tak lagi 'murahan'.

Menurut rumor yang beredar, Xiaomi 16 akan segera meluncur di China pada September 2025 mendatang, setelah Qualcomm merilis chipset terbarunya untuk menjadi jeroan flagship tersebut.

Dikutip dari GSMArena, Xiaomi 16 sudah menerima sertifikasi EEC (Eurasian Economic Commission) sebelum peluncuran globalnya. Sertifikasi EEC merupakan proses sertifikasi yang diperlukan produk elektronik, termasuk HP, yang akan dijual ke negara-negara anggota Uni Ekonomi Eropa dan Asia.

Sertifikasi EEC Xiaomi 16 yang rilis global memiliki nomor model '25113PPN0EG'. Model yang rilis di China akan menggantikan 'G' dengan 'C'. Sementara model di India akan dibubuhkan huruf 'I'.

Belum jelas kapan jadwal peluncuran Xiaomi 16 untuk pasar global. Melihat rekam jejak sebelummnya, pendahulu Xiaomi 16 diliris pada Februari di gelaran MWC, Barcelona.

Jika benar Xiaomi 16 akan meluncur di China pada September 2025 dan dirilis global pada Februari 2026, artinya ada waktu tunggu yang sangat panjang hingga 5 bulan. GSMArena mencatat, Xiaomi bisa saja melakukan penyesuaian jadwal lebih lanjut.

Menurut beberapa rumor dan bocoran yang beredar, Xiaomi 16 akan hadir dengan baterai raksasa berkapasitas 7.000 mAh. Layarnya antara 6,3-inci hingga 6,39-inci, menggunakan tampilan OLED.

Untuk aspek fotografi, Xiaomi 16 digadang-gadang akan menggunakan konfigurasi tiga kamera (triple-camera) di bagian punggung dengan resolusi masing-masing 50MP. Di antara kamera itu, ada yang memiliki sensor 1/1,3-inci dan sensor telefoto periskop.

Berbagai bocoran ini belum bisa dipercaya 100% hingga Xiaomi benar-benar dirilis secara resmi. Kita tunggu saja!


(fab/fab)
[Gambas:Video CNBC]

Next Article HP Android China Makin Mirip iPhone, Pakar Bilang Begini

Read Entire Article
Kabar Sehat | Legenda | Hari Raya | Pemilu |